Antisipasi Keributan Saat Pertandingan Bola Volley, Polsek Taliwang Turun Berikan Pengamanan

    Antisipasi Keributan Saat Pertandingan Bola Volley, Polsek Taliwang Turun Berikan Pengamanan

    Sumbawa NTB - Memberikan rasa aman pada setiap kegiatan masyarakat, Polsek Taliwang melalui anggota Bhabinkamtibmas melakukan pengaman disetiap kegiatan masyarakat di wilayah hukumnya.

    Kali ini Bhabinkamtibmas Desa Banjar melakukan pengamanan pada pertandingan Bola Volley di Lapangan Dusun Rorapedi Desa Banjar Kecamatan Taliwang Sumbawa Barat, (03/11).

    Kapolres Sumbawa Barat AKBP Heru Muslimin S. Ik., M. IP melalui Kasi humas IPDA Eddy Soebandi S. Sos kepada media ini menjelaskan setiap kegiatan apapun baik tingkat kabupaten maupun tingkat paling rendah yaitu Desa, polres Sumbawa Barat selalu menurunkan anggota untuk pengamanan.

    "Ini dilakukan guna mengantisipasi terjadinya hal-hal yang dapat menggangu Kondusifitas wilayah, "jelasnya.

    Pada saat melaksanakan pengamanan petugas selalu menyempatkan diri untuk menyampaikan agar masyarakat tetap menjaga kamtibmas dan juga protokol kesehatan mengingat covid-19 belum benar-benar hilang dari sekitar kita.

    "Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat baik penonton, suporter maupun pemain itu sendiri agar sama-sama menjaga situasi keamananan, serta jangan cepat terpancing dengan isu atau kabar yang belum jelas, Karna nantinya dapat mengganggu Kamtibmas, "tutupnya.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Menigkatkan Kemampuan Humas Polres Sumbawa...

    Artikel Berikutnya

    Menjelang WSBK Dan G20, Polsek KP3 Tano...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    DPR Apresiasi Jenderal Sigit Atas Penghargaan Bagi Satrio 
    Kearifan Masyarakat Bali Sejalan dengan Semangat World Water Forum ke-10
    Para Pemimpin Negara Tiba di Bali Hadiri World Water Forum ke-10
    Menparekraf Ajak Komunitas Bali Ikut Sukseskan Pelaksanaan World Water Forum ke-10
    Hadiri World Water Forum ke-10, Elon Musk Disambut Menko Marves

    Ikuti Kami